Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Halal Bihalal, Ajang Silaturahmi Untuk Meningkatkan Kinerja dan Kebersamaan PT PLN Enjiniring

Halal Bihalal, Ajang Silaturahmi Untuk Meningkatkan Kinerja dan Kebersamaan PT PLN Enjiniring

Jakarta, 18 April 2024 – PLN Enjiniring (PLNE) menyelenggarakan Halal Bihalal yang diselenggarakan di Lobby Lantai 5 Gedung PUSENLIS. Acara tersebut dihadiri oleh Direktur Utama PLNE, Chairani Rachmatullah beserta seluruh jajaran Direksi, Komisaris Utama PLNE, Bob Saril beserta seluruh jajaran Dewan Komisaris, beserta Manajemen dan seluruh insan PLNE.

 

Mengusung tema “Jalin Silaturahmi, Perkuat Kebersamaan Membangun Perusahaan Konsultasi Enjiniring Terbaik di Asia”, momen spesial ini menjadi wadah untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan rasa kebersamaan antara seluruh karyawan dan keluarga besar PLNE. Kesempatan ini juga dimanfaatkan untuk refleksi diri dan saling memaafkan setelah melewati bulan suci Ramadan.

 

Suasana Halal Bihalal semakin penuh kehangatan dengan adanya sesi serah terima jabatan Vice President Energi dan Pembangkit PLNE. Serah terima jabatan diberikan langsung oleh Chairani Rachmatullah kepada Hengky Setiawan selaku Vice President Energi dan Pembangkit PLNE yang baru. Kenang-kenangan juga diberikan Chairani Rachmatullah kepada Achmad Andriansyah atas dedikasinya selama berkarir di PLNE. Selain itu BOD-1 PLNE juga memberikan kenang-kenangan kepada Achmad Andriansyah yang diwakilkan oleh Hanung Natendra Sukandrio, Kepala Satuan Manajemen Mutu dan Risiko.

 

Penyelenggaraan Halal Bihalal ini memperlihatkan harmonisasi hubungan internal Perusahaan yang diyakini dapat mempertahankan integritas bekerja para karyawan. Dengan semangat kebersamaan dan kekompakan yang terjalin, diharapkan kedepannya mampu mempererat hubungan kekeluargaan dan meningkatkan produktivitas PLNE untuk membangun masa depan Perusahaan Konsultasi Enjiniring terbaik di Asia.

Bagikan Artikel di :