Acara serah terima jabatan dan lepas sambut direksi pt pln enjiniring

Acara serah terima jabatan dan lepas sambut direksi pt pln enjiniring

Jakarta,(22/12) Acara Serah Terima Jabatan dan Pisah Sambut Direksi PT PLN Enjiniring dilaksanakan pada Kamis, 22 Desember 2016 di Kantor PLN Enjiniring Wijaya pada pukul 15:00 WIB. Hadir bersama seluruh jajaran manajemen PLN Enjiniring para undangan, Direksi (Bp. Heru Setyopurwoko, Bp Abdul Fadil) dan Komisaris (Bp. Moch. Sofyan) PT Prima Power Nusantara, Direksi PT Crompton Prima Switchgear Indonesia (Mr. MS. Srinivhasan, Bp Sapta Hidayat Nurdin) dan Mr. Umesh B., Dewan Komisaris PT PLN Enjiniring (Bp Julius Bobo, Bp Djoko Prasetyo), Sekretaris Dekom (Bp Bowo Setiadji), Persatuan Ibu Direksi PLN Enjiniring dan karyawan PLN Enjining menyaksikan ceremony penandatanganan Berita Acara Serah terima jawaban dan penyerahan Memori Jabatan Direksi tahun 2016.

Adapun susunan Direksi PT PLN Enjiniring berdasarkan Keputusan Pemegang Saham, PT PLN (Persero) antara lain:

1. Hernadi Buhron selaku Pelaksana Tugas Anggota Direktur Utama menggantikan Zainal Abidin Sihite

2. Alfi Zamzami selaku Pelaksana Tugas Anggota Direktur Keuangan & SDM menggantikan Burhanuddin

3. Yanuar Hakim selaku Pelaksana Tugas Anggota Direktur Enjiniring menggantikan SY Wahyudi Agus Surahmat

4. Ultrisza Mednawarman selaku Pelaksana Tugas Anggota Direktur Pemasaran dan Pengembangan Usaha menggantikan Edward Siagian.

Dalam acara pisah sambut, Direktur Utama CPSI, Mr. Srinivhasan memberikan kesan-kesan selama bekerja sama dengan Direksi PLN dan memperkenalkan calon penggantinya per Desember 2016, Mr. Umesh Badanikar, Bp Heru Setyopurwoko selaku Direktur Utama PT PPN turut menyampaikan kesan-kesannya dan mewakili karyawan, Bp Sutiyo (Manajer Senior Kontruksi). Pak Hernadi Buhron memberikan kata sambutan pertama kali di hadapan jajaran manajemen dan karyawan PT PLN Enjiniring dan mengajak seluruh karyawan bersama membangun perusahaan untuk menjadikan PT PLN Enjiniring perusahaan konsultan enjiniring ketenagalistrikan yang tumbuh berkembang di Asia.

Acara diakhir dengan penyerahan cinderamata kenang-kenangan dan seluruh peserta yang hadir bersalaman melepas Direksi periode sebelumnya dan menyambut Direksi periode baru. (K)

Bagikan Artikel di :