Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Tentang Kami

Tentang PLN-E

Sertifikat dan Penghargaan

Sertifikat & Penghargaan

BUMN BRANDING & MARKETING AWARD

PLN Enjiniring berhasil mendapatkan penghargaan Bronze Winner di ajang BUMN Branding & Marketing Award kategori Global Branding & Marketing Award, International Recognition pada Rabu (09/11) di The Sultan Hotel & Residence, Jakarta.

 

Penghargaan yang PLNE dapat tentunya selaras dengan kegigihan PLNE dalam melakukan praktek Branding & Marketing di lini perusahaan.

Pada ajang bergengsi tersebut, PLNE merupakan satu-satunya entitas yang mewakili PLN Group dan mendapatkan penghargaan sebagai Anak Perusahaan yang menerapkan branding & marketing yang andal.

 

Direktur Utama PLNE, Ibu Chairani Rachmatullah turut hadir dalam penganugrahan penghargaan tersebut bersama Direktur Keuangan dan SDM, Bapak Martono.

 

Melalui penghargaan ini, PLNE senantiasa berkomitmen untuk menjadi perusahaan konsultan enjiniring terintegrasi yang terkemuka se-Asia Tenggara dan pilihan no. 1 pelanggan.


 

TJSL & CSR AWARD

PLN Enjiniring mendapatkan penghargaan “Special Appreciation to Company on Supporting TJSL Pillar of Social in Early Childhood Education Programs PT Prima Layanan Nasional Enjiniring” pada Pelaksanaan TJSL & CSR Award 2022 pada Rabu, 11 Agustus 2022 di Grand Ballroom Hotel JW Marriott Mega Kuningan.

 

 

TJSL & CSR Awards 2022 Tahun ke-2 merupakan event tahunan yang digagas BUMN Track, didukung oleh Indonesia Shared Value Institute (ISVI). Sebanyak 82 BUMN dan Anak Perusahaan BUMN turut menjadi peserta.

 

 

Kegiatan ini memberikan apresiasi tertinggi bagi BUMN dan Anak Perusahaan BUMN yang telah menjalankan praktik TJSL dan CSR terbaik, yang sejalan dengan empat pilar SDG’s berupa Pilar Sosial, Ekonomi, Lingkungan, Hukum dan Tata Kelola, serta memberikan nilai tambah (Creating Shared Value) bagi perusahaan.


 

INDONESIA CUSTOMER EXPERIENCE CHAMPIONS

PLN Enjiniring menyabet penghargaan The Rising Customer Experience Team di ajang Indonesia Customer Experience Champions 2022 yang digelar secara virtual, Selasa 9 Agustus 2022.

Majalah SWA dan Business Digest menggelar penghargaan Indonesia Customer Experience Champions 2022, untuk memilih perusahaan yang memiliki tim terbaik dalam bidang customer experience.

Indonesia Customer Service Champions 2022 menjadi ajang penilaian untuk memeringkat perusahaan-perusahaan yang telah berhasil meningkatkan kinerja bisnis atau organisasinya, melalui pengelolaan tim atau divisi customer service secara cerdas, efektif, dan efisien terhadap operasional perusahaan.

PENGHARGAAN CREATIVE & INNOVATIVE BUSSINESS CHAMPION AWARD

PLN Enjiniring berhasil mendapatkan penghargaan “Best Engineering for New and Renewable Energy” pada ajang Creative & Innovation Bussiness Champion Award 2021 yang diadakan oleh majalah Profil Indonesia.

PENGHARGAAN BUMN BRANDING & MARKETING AWARD

PT PLN Enjiniring menorehkan prestasi gemilang di ajang penghargaan BUMN Branding and Marketing Award 2020, Dalam penganugerahan yang diselenggarakan di The Ritz-Carlton Hotel Jakarta, PLNE mendapatkan apresiasi tertinggi sebagai perusahaan dengan Service Development Terbaik diantara beberapa Anak Perusahaan BUMN yang ikut serta dalam ajang penghargaan tersebut.

Berlaku Sampai dengan : 11 Desember 2023


 

PENGHARGAAN PLN UIP PEMBANGKIT SUMATERA 

PT PLN Enjiniring mendapatkan penghargaan sebagai Jasa Konsultansi Terbaik ke-5 di Wilayah Kerja PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Pembangkit Sumatera. Sertifikat Penghargaan ini diberikan berdasarkan hasil penilaian yang dilakukan oleh pengguna jasa di PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Pembangkit Sumatera.


 

PENGHARGAAN SMK3 CNG PLANT BANGKANAI 

PT PLN Enjiniring mendapatkan Sertifikat Emas SMK3 (Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja) untuk CNG Plant Bangkanai.
Di dalam pelaksanaan audit sertifikasi SMK3 pada site CNG Plant Bangkanai PT PLN Enjiniring mendapatkan hasil pencapaian 87,34% untuk kategori tingkat Lanjutan (166 Kriteria) Pelaksanaan Sertifikasi SMK3 dilakukan karena PLNE sadar bahwa SMK3 adalah bagian dari sistem manajemen perusahaan secara keseluruhan dalam rangka pengendalian risiko yang berkaitan dengan kegiatan kerja guna terciptanya kerja yang aman, efisien, dan produktif.

PENGHARGAAN SMK3 GEDUNG MENARA ENJINIRING

PT PLN Enjiniring mendapatkan Sertifikat Emas SMK3 (Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja) untuk Gedung Menara Enjiniring. Di dalam pelaksanaan audit sertifikasi SMK3 pada Gedung Menara Enjiniring, PT PLN Enjiniring mendapatkan hasil pencapaian 90,96% untuk kategori tingkat Lanjutan.

 

Pelaksanaan Sertifikasi SMK3 dilakukan karena PT PLNE Enjiniring sadar bahwa SMK3 adalah bagian dari sistem manajemen perusahaan secara keseluruhan dalam rangka pengendalian risiko yang berkaitan dengan kegiatan kerja guna terciptanya kerja yang aman, efisien, dan produktif.

 

 

PLN Enjiniring mendapatkan sertifikasi ANSI/TIA-942 pada saat serah terima pekerjaan pada PT PLN (Persero).  ANSI/TIA-942 menjadi standar sejati yang terpopuler di dunia untuk pusat data. Sertifikasi ANSI/TIA-942 meliputi infrastruktur telekomunikasi dan seluruh aspek lain dari pusat data yang sangat penting, seperti lokasi fasilitas, rancangan arsitektur dan fisik gedung, infrastruktur kelistrikan dan mekanis, tingkat keamanan dari peristiwa kebakaran serta keamanan fisik.

PENGHARGAAN PERINGKAT PERUNGGU SNI AWARD

SNI Award merupakan penghargaan tertinggi dari pemerintah Republik Indonesia kepada organisasi yang dinilai telah menjalankan sistem manajemen operasional yang baik, dan telah menerapkan Standar Nasional Indonesia (SNI) secara konsisten. Pada November 2018, penghargaan SNI Award diberikan kepada 56 organisasi dan perusahaan.

SERTIFIKAT ISO 37001:2016

Berdasarkan Sertifikasi yang dilakukan sesuai prosedur audit serta tunduk pada audit pengawasan berkala, PLN Enjiniring resmi menetapkan dan menerapkan Sistem Manajemen sesuai Standar ISO 37001: 2016 “Sistem Manajemen Anti Penyuapan” untuk Proses Pengadaan Barang dan Jasa di lingkungan perusahaan.

Adapun sertifikat tersebut resmi terbit terhitung mulai tanggal 26 Februari 2021 dan berlaku sampai dengan 25 Februari 2024.


PENGHARGAAN TOP 5 ELECTRICAL SERVICE COMPANY

Jenis Penghargaan : 

Top 5 Electrical Service Company

Acara : Indonesia Best Electricity Award – 13-14 Oktober 2016

Penyelenggara : 

– Majalah SWA

– Majalah Listrik Indonesia

Didukung oleh : 

– Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral

– Dewan Energi Nasional

– PT PLN (Persero)

SERTIFIKAT SNI ISO 9001:2015

Jenis Sertifikasi ISO 9001 : 2015

Bidang Usaha yang di Sertifikasi :

• Desain Enjiniring (Feasibility Study,Design Review , Bidding Document)

• Supervisi Konstruksi Instalasi Ketenagalistrikan

Pemberi Penghargaan/ Sertifikasi :

• LMK – Certification

• Komite Akreditasi Nasional

  Tahun Perolehan : 2020

  Periode : 2020 – 2023

Tertarik untuk Bekerjasama?

Percayakan proyek anda
bersama kami

Konsultasikan sekarang dengan ahlinya, teknisi ahli kami siap mendengar kebutuhan Anda selanjutnya agar proyek Anda dapat terwujud.

Produk & Jasa Enjiring Kami